Tengganau, timenewsnusantara.com Pemerintah Desa Tengganau Kecamatan Pinggir Kabupaten Bengkalis kembali Menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa Tahun Anggaran 2025 sebanyak 57 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Menerima BLT-DD Sebesar Rp.300.000 per bulan Tahap ke-4 periode bulan Oktober sampai dengan bulan desember tahun 2025.
Proses pembagian BLT-DD ini berlangsung secara transparan dan tertib, dengan mengutamakan akuntabilitas dan pelayanan publik yang baik.
Dalam Kegiatan ini Turut Hadir PJ. Kades Tengganau M. Fahmi Ulul Albaab. S.STP. yang di wakili oleh Sekretaris Desa Efendi. S.H, BPD dan Jajaran, Perangkat Desa, RT/RW desa tengganau dan masyarakat penerima manfaat.
Dalam Sambutannya, Sekretaris Desa tengganau Effendi, S.H, menyampaikan bahwa tujuan penyaluran BLT-DD desa tengganau berupa uang tunai sebesar Rp. 900.000; kepada keluarga miskin atau tidak mampu yang bersumber dari dana desa tahun anggaran 2025 untuk pensasaran percepatan penghapusan Kemiskinan Ekstrim dan keluarga (OMB) Orang miskin Baru.
Selanjutnya, Sekdes Efendi menambahkan bahwa program BLT-DD ini merupakan bentuk kepedulian pemerintah terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama dalam menghadapi tekanan ekonomi yang masih dirasakan sebagian warga.
Pemdes tengganau sangat berharap melalui penyaluran BLT-DD Tahun Anggaran 2025 ini tepat sasaran, sehingga dapat Bermanfaat bagi masyarakat penerimanya serta dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat untuk memenuhi kebutuhan hidup sehari-hari." Tutup Sekdes tengganau Efendi, S.H. (Rls/Ikhtiar-TNC)

Baca tanpa iklan

